Top Skor Piala Asia U-17 2025: Striker 15 Tahun Uzbekistan Sudah 5 Gol
2025-04-15 18:02:19 By Anthem

Dalam daftar top skor Piala Asia U-17 2025, Asilbek Aliev menjadi yang paling subur sejauh ini. Striker Uzbekistan yang baru berusia 15 tahun itu sudah bikin 5 gol.
Asilbek Aliev, kelahiran 8 Juni 2009, menjadi satu-satunya pemain di Piala Asia U-17 2025 yang saat ini sudah menghasilkan 5 gol.
Dalam laju Uzbekistan U17 memijak semifinal Piala Asia U-17 2025, Asilbek Aliev mencetak gol-golnya dari empat pertandingan. Dengan kata lain, ia tidak pernah absen menjebol gawang lawan.
Asilbek Aliev membuka keran golnya di Piala Asia U-17 2025 dengan menjebol gawang Thailand dalam skor 4-1 pada laga pertama Uzbekistan di ajang tersebut.
Gol kedua Asilbek Aliev di Piala Asia U-17 2025 lahir pada saat Uzbekistan meraih kemenangan 2-1 melawan China. Aliev juga bikin gol ketika Uzbekistan menang 3-0 melawan tuan rumah Arab Saudi di laga terakhir fase grup.
Setelah bikin 3 gol di fase grup, Asilbek Aliev memantapkan diri di posisi teratas daftar top skor Piala Asia U-17 2025 untuk sementara lewat sepasang golnya di babak perempatfinal.
Dalam laga tersebut, Uzbekistan U17 meraih kemenangan 3-1 melawan Uni Emirat Arab dengan dua gol di antaranya dicetak oleh Asilbek Aliev.
Dengan 5 gol, Asilbek Aliev kini punya keunggulan dua gol dibandingkan para pemain lain dalam daftar top skor Piala Asia U-17 2025. Termasuk Ri Kang-rim (Korea Utara) dan Kim Eun-seong (Korea Selatan) yang masih bisa menambah gol.
Ada pula dua pemain lain yang juga sudah bikin 3 gol di Piala Asia U-17 2025, tapi mereka dipastikan tidak lagi bisa menambah gol karena negaranya tersingkir yakni pemain Indonesia U-17 Evandra Florasta dan Minato Yoshida (Jepang).
Top skor Piala Asia U-17 2025
5 gol
Asilbek Aliev - Uzbekistan
3 gol
Evandra Florasta - Indonesia
Minato Yoshida - Jepang
Ri Kang-rim - Korea Utara
Kim Eun-seong - Korea Selatan
Sedang Tayang










🔥 Populer





























